REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG – Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS) menunjukkan komitmennya dalam mendukung Industri Penerbangan global. Hal itu dilakukan dengan berpartisipasi aktif di ajang bergengsi, Bali International Airshow 2024 pada tanggal 18 – 21 September 2024 di South Apron, Ngurah Rai International Airport, Bali.
GDPS ikut berpartisipasi menampilkan berbagai produk dan layanan berbasis teknologi di booth Garuda Indonesia untuk menunjukan eksistensinya, sehingga mampu mendatangkan banyak pengunjung yang mencari tahu lebih dalam mengenai perusahaan.
Sejalan dengan fokus utama GDPS di tahun 2024 yaitu melakukan ekspansi di kancah internasional, keikutsertaan GDPS dalam ajang ini, mengharapkan terjalinnya hubungan strategis yang mendorong terjadinya kolaborasi, pertukaran pengetahuan, serta memperkenalkan produk berbasis teknologi yang relevan khususnya dengan perkembangan Industri BPO di dunia aviasi.
"Partisipasi kami di Bali International Airshow 2024 merupakan bukti nyata komitmen GDPS dalam mendukung industri penerbangan global, baik melalui inovasi produk maupun dukungan layanan.” ungkap Cornelis Radjawane, Direktur Utama PT GDPS dalam keterangan tertulisnya pada Kamis (10/10/2024).
Bali International Airshow 2024 merupakan salah satu ajang paling prestisius di sektor penerbangan yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Kementerian Perhubungan, dan Angkatan Udara Indonesia (TNI AU) ini, mempertemukan pemimpin kedirgantaraan global, raksasa pertahanan, pakar industri, dan inovator industri penerbangan di seluruh dunia.
Dalam event ini, GDPS juga turut berpartisipasi mengirimkan perwakilan manpower yang merupakan salah satu layanan paling diminati pada setiap event kedirgantaraan yaitu Aircraft Cleaner. Selain itu, GDPS juga turut memperkenalkan layanan diversifikasi bisnis dari dunia aviasi, berupa tersedianya layanan Usher yang bertugas dalam menyambut dan mengarahkan tamu VIP dengan menciptakan suasana yang ramah dan nyaman bagi para tamu sehingga proses transfer informasi antara pengunjung dengan penyelenggara event dapat berjalan dengan lancar.
Garuda Daya Pratama Sejahtera (GDPS) adalah perusahaan Business Process Outsourcing (BPO) yang merupakan bagian dari Garuda Indonesia Group. GDPS berkomitmen untuk memberikan layanan berkualitas tinggi dan inovatif dengan memanfaatkan teknologi terkini dan prinsip HSSE untuk menghubungkan sumber daya manusia, tempat, dan informasi ke dalam era digital untuk menempatkan bisnis pada puncak produktivitas dan efisiensi jangka panjang.