REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI Anis Matta melakukan kunjungan kehormatan kepada Perdana Menteri Qatar Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Al Thani di Al-Diwan Al Amiri, Doha, Rabu (13/11/2024). Penguatan hubungan bilateral menjadi salah satu topik utama yang dibahas dalam pertemuan tersebut.
Dalam keterangan resminya, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengungkapkan, saat bertemu Sheikh Mohammed Al Thani, Anis sempat menyampaikan visi-misi pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Anis mengatakan bahwa Prabowo menaruh perhatian khusus pada kawasan Timur Tengah.
"Lebih lanjut, keduanya membahas upaya peningkatan hubungan bilateral menjadi Kemitraan Strategis yang saling menguntungkan kedua negara," kata Kemlu RI dalam keterangannya.
Dalam kunjungan kehormatan kepada Sheikh Mohammed Al Thani, Anis Matta didampingi Dubes RI untuk Qatar Ridwan Hassan dan Direktur Timur Tengah Kemlu RI Ahrul Tsani Fathurrahman.
Sebelum ke Qatar, Anis Matta berpartisioasi dalam KTT Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dan Liga Arab yang dihelat di Riyadh, Arab Saudi, Ahad (10/11/2024). Saat berpidato di KTT tersebut, Anis mengangkat isu Palestina.
"OKI dan Liga Arab harus perkuat posisi kelompok pro-kemerdekaan Palestina, dengan menggalang kerja sama yang lebih baik dengan Global South, atau negara-negara Selatan," ujar Anis.
Dia menambahkan, negara-negara Global South umumnya adalah bekas jajahan. “Kesamaan nasib dan sejarah ini jadi poin penting dalam lebih menggalang dukungan Global South," ucap Wamenlu RI.
Wamenlu menambahkan, Indonesia tetap berkomitmen membantu perjuangan kemerdekaan rakyat Palestina. "Komitmen Indonesia bagi perjuangan Palestina tidak akan pernah luntur, karena kita tahu bagaimana sakitnya menjadi bangsa yang dijajah," katanya. (Kamran Dikarma)