Sabtu 11 Aug 2018 02:50 WIB

Simbol Nazi Akan Dipakai Pada Video Game

Penggunaan simbol Nazi diharapkan bisa merepresentasikan fakta sejarah.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Esthi Maharani
Bermain video game.
Foto: Reuters
Bermain video game.

REPUBLIKA.CO.ID, JERMAN -- Sebuah perusahaan Vidio Game akan menampakan simbol Nazi dalam serial permainannya. Simbol Nazi yang sekian lama dilarang digunakan oleh pemerintah Jerman, kini mulai dipertimbangkan untuk digunakan. Alasan penggunaan simbol simbol ini, diharapkan bisa merepresentasikan fakta sejarah.

Hanya saja, keputusan terhadap kebijakan ini belum final. Sebab, pihak pemerintah Jerman tetap ingin simbol ini tidak diartikan sebagai ajakan untuk menghidupkan kembali sosok Hitler atau menyuburkan simbol Nazi. Jerman ingin, bagian sejarah yang ada tidak menjadi bumerang bagi negaranya.

Direktur Pelaksana German Entertainment Software Self-Regulation Body (USK), Elisabeth Secker menjelaskan simbol simbol ini boleh saja digunakan asalkan dengan tujuan artistik dan ilmiah.

"Jika tujuannya demikian dan untuk menggambarkan peristiwa dan sejarah hal ini dimungkinkan. Hanya saja pembahasan dan seleksi akan lebih ketat," ujar Elisabeth seperti dikutip dari The Independent, Sabtu (11/8).

Ia mengatakan pemerintah Jerman akan melakukan prosedur pemeriksaan yang ketat atas semua serial permainan di Jerman. "Jika penggunaan simbol ini disalahgunakan dan mendukung organisasi inkonstitusional maka akan tetap diterapkan hukuman," ujar Elisabeth.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement