Terima Pimpinan Bawaslu. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Abhan (tengah) bersama jajaran pimpinan Bawaslu usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di ruang kerja Presiden, Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (24/7).

Temukan 721 Kasus Netralitas ASN, Bawaslu Lapor Presiden

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Abhan melaporkan temuan terkait penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Laporan terkait ketidaknetralan aparatur sipil negara (ASN) dalam penyelenggaraan pilkada serentak kemarin.  Atas temuan itu, Bawaslu telah merekomendasikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan juga Pembina Kepegawaian (PPK) Daerah untuk memberikan sanksi dan teguran. "PPK sudah memberikan...