Kamis 15 Sep 2022 21:20 WIB

Anies Siap Jadi Capres, Siapa Partai yang Dukung?

Tiga partai Nasdem, PKS, dan Demokrat disebut-sebut berpeluang usung Anies.

Rep: Febrianto Adi Saputro/Antara/Reuters/ Red: Teguh Firmansyah
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Foto: ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Anies Gubernur akhirnya menyatakan siap menjadi calon presiden 2024. Pernyataan itu disampaikan sebulan sebelum ia lengser jabatan dari kursi gubernur.

"Saya siap mencalonkan diri sebagai capres jika ada partai yang menominasikan saya," kata Anies kepada Reuters dalam sebuah wawancara di Singapura, Kamis (15/9/2022).

Baca Juga

Lantas siapa saja partai yang akan mendukung Anies sebagai capres. Sejauh ini, Anies sudah masuk sebagai salah satu kandidat di Partai Nasdem. Anies menjadi satu dari tiga nama yang ditetapkan oleh Nasdem saat Rakernas, selain Ganjar Pranowo dan Panglima TNI Jenderal Andika.

Keputusan Rakernas Partai Nasdem 2022 itu dibacakan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh pada acara penutupan.

"Amanah Rakernas ini memutuskan, ada tiga nama yang diusulkan oleh seluruh kader Partai Nasdem di Indonesia. Yakni pertama, Anies Rasyid Baswedan. Kedua, Muhammad Andika Perkasa dan ketiga, Ganjar Pranowo. Inilah tiga bakal calon presiden Indonesia yang akan diusung Partai Nasdem di Pemilu 2024,” kata Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di Hall Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta pada Jumat (17/6/2022) malam.

Sampai kini Nasdem belum menentukan siapa yang akan diusung karena peta koalisi masih sangat cair.  Belum lama ini petinggi PDIP yang juga putri Megawati, Puan Maharani, bersilaturahmi ke Ketum Nasdem, Surya Paloh.

Selain, Nasdem, sejumlah kader Partai Demokrat juga mewacanakan Anies bersanding dengan Ketum Demokrat Agus Harimurthi Yudhoyono.

Ketua DPD Demokrat Sumatera Barat, Mulyadi, dalam keterangan tertulis di Padang, Rabu, berharap dalam Rapimnas Partai Demokrat 2022 melahirkan duet pasangan AHY dan Anies Baswedan. Kedua tokoh ini dinilai sangat serasi dan kedua-duanya punya jiwa nasionalisme tinggi.

"Pak Ketum punya pengalaman dalam menghadapi dinamika politik dan mengurus partai besar. Beliau muda dan punya semangat tinggi. Pak Anies punya rekam jejak yang baik pula memimpin Jakarta. Dua-duanya kalau disandingkan bakal jadi kekuatan besar," katanya.

Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR Jazuli Juwaini mengaku, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi salah satu kandidat capres yang dikaji PKS dalam perhelatan Pilpres 2024. Menurutnya, saat ini PKS masih mengkaji kriteria untuk menentukan capres yang akan diusung atau didukung.

"Insya Allah Pak Anies salah satu yang dikaji, juga anak bangsa lain yang hebat-hebat masih masuk juga dalam daftar untuk dikaji dan didalami," kata Jazuli, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (16/8/2022).

Pengamat Komunikasi Politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga, berpendapat Partai Demokrat, Nasdem, dan PKS diprediksi akan mengusung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024 mendatang. Hal ini  mengingat menguatnya nama Anies di kalangan basis massa ketiga partai tersebut.  

Dia menilai indikasi tersebut diperkuat dengan makin terbukanya Anies untuk menggandeng Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon wakil presidennya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement