Selasa 05 Oct 2010 00:20 WIB

Presiden Prihatinkan Kerukunan Sosial

Rep: M Ikhsan Shiddieqy/ Red: Djibril Muhammad
Presiden Yudhoyono
Presiden Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengaku prihatin dengan situasi sosial dan keamanan dalam negeri. Keprihatinan Presiden itu terkait dengan sejumlah kejadian bentrok dan konflik yang terjadi di tengah-tengah masyarakat. Padahal, pemicunya adalah hal sepele.

"Apa yang terjadi di beberapa daerah memprihatinkan kita, masih ada benturan sosial, masih ada? gangguan terhadap kerukunan sosial dan pemicunya sering oleh hal yang sepele dan sederhana. Ini menunjukan bahwa memelihara harmonisasi sosial not to be taken for granted, tapi harus dijaga dan dipelihara," kata Presiden dalam Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Senin (4/10).

Oleh karena itu, Presiden menginstruksikan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi dan jajarannya, termasuk para gubernur agar terus menjaga kerukunan sosial. "Jangan terlambat mengenali keganjilan-keganjilan dan jangan terlambat juga mencegah terjadinya benturan manakala ada tanda-tanda bakal terjadi benturan horizontal pada tingkat masyarakat kita," ujar Presiden.

Presiden juga mencatat bahwa aktivitas pemunculan kelompok-kelompok teroris nampak mengemuka, tapi Presiden mengaku salut kepada aparat keamanan. "Saya berharap untuk dilakukan upaya yang tetap dan benar, mencegah upaya terorisme menyelamatkan anak-anak bangsa dari kejahatan itu dan menindak pelaku-pelaku kejahatan yang meresahkan kita semua," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement