Kamis 14 Oct 2010 21:39 WIB

Polisi Tembak Mati Perampok di Surabaya

Perampokan/ilustrasi
Perampokan/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA--Aparat Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Surabaya, Kamis, menembak mati seorang perampok yang aksinya meresahkan warga.

Pelaku berinisial nama SS (27), warga Jalan Kutai II, Surabaya itu tewas ditembus sebutir peluru tajam yang bersarang di dadanya sebelah kanan. Polisi terpaksa menembaknya karena pelaku melawan saat akan diringkus.

Kabag Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Wiwik Setyaningsih ketika dikonfirmasi membenarkannya, namun ia enggan menceritakan kronologisnya karena menunggu rilis resmi dari Polrestabes.

"Benar, polisi menembak mati seorang perampok, tapi untuk lebih lengkapnya menunggu keterangan resmi," ujarnya.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement