Ahad 05 Dec 2010 18:55 WIB

PM Pantai Gading Pilih Lengser

REPUBLIKA.CO.ID, ABIJAN--Perdana Menteri (PM) Pantai Gading, Guillaume Soro, mengundurkan diri. Ia mengakui pemimpin oposisi Alassane Ouattara sebagai presiden dan menolak bekerja di bawah pemerintahan Laurent Gbagbo, presiden yang sekarang. Demikian kata Soro Sabtu (4/12).

Menurut komisi pemilu, Ouattara menang putaran kedua pemilihan presiden Ahad (28/11). Namun mahkamah konstitusi, yang terdiri dari pendukung Gbagbo, meniadakan hasil itu. Sabtu ini Gbagbo untuk kedua kali dilantik sebagai presiden.

PBB dan sejumlah negara mengakui kemenangan Ouattara. Dana Moneter Internasional IMF Sabtu menyatakan hanya ingin bekerja sama dengan pemerintah yang diakui PBB. Presiden Amerika Barack Obama serta rekan sejawatnya dari Prancis Nicolas Sarkozy memohon Gbagbo mengakui kekalahannya dan mengundurkan diri.

sumber : radio nederland
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement