Jumat 20 Dec 2019 07:16 WIB

Kesalahan Diet yang Bikin Berat Badan tak Kunjung Turun (1)

Ada kesalahan dalam berdiet yang membuat berat badan tak kunjung turun.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Ada kesalahan dalam berdiet yang membuat berat badan tak kunjung turun.
Foto: flickr
Ada kesalahan dalam berdiet yang membuat berat badan tak kunjung turun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagian orang mungkin menemukan kesulitan saat berupaya menurunkan berat badan. Meski sudah memperbanyak konsumsi sayur dan berolahraga, angka timbangan seperti enggan untuk bergeser ke kiri.

Hal ini mungkin saja terjadi bila selama berdiet melakukan suatu kesalahan yang tak disadari. Kesalahan yang tampak sepele ini umum terjadi dan menghambat proses penurunan berat badan. 

Baca Juga

Setidaknya, ada 10 kesalahan yang perlu dihindari ketika seseorang ingin menjalankan program penurunan berat badan. Berikut kutipannya seperti dilansir Prevention.

Kurang tepat menghitung kebutuhan kalori harian

Survei yang dilakukan di Amerika Serikat menunjukkan bahwa hanya 11 persen orang Amerika yang bisa menghitung kebutuhan asupan kalori harian mereka dengan tepat. Sebagian besar responden cenderung memperkirakan kebutuhan kalori harian mereka terlalu tinggi.

Sebagai contoh, mereka mengira membutuhkan 2.000 kalori per hari. Padahal, sebenarnya orang mungkin hanya membutuhkan sekitar 1.800 kalori per hari. Kelebihan 200 kalori ini cukup untuk mempertahankan sekitar 4,5 kg berat badan.

Namun, dalam diet untuk menurunkan berat badan, penting untuk tidak hanya berfokus pada jumlah kalori. Kualitas asupan kalori juga perlu diperhatikan. Misalnya, memilih makanan yang kaya akan gizi seperti sayur, buah, gandum utuh, daging tanpa lemak, dan lemak sehat.

Olahraga tak bervariasi

Penting untuk melakukan olahraga yang bervariasi saat sedang menurunkan berat badan. Misalnya, beberapa hari melakukan olahraga kardio dan latihan kekuatan, hari-hari berikutnya olahraga yang melatih otot.

Melakukan olahraga yang sama berulang hanya akan membuat tubuh beradaptasi dengan kondisi tersebut. Akibatnya, tubuh tidak berusaha keras untuk membakar kalori dan membangun otot.

Menganggap olahraga sebagai 'kompensasi'

Kunci dari menurunkan berat badan adalah kalori yang masuk lebih sedikit daripada kalori yang dikeluarkan. Olahraga merupakan salah satu cara untuk meningkatkan jumlah kalori yang dikeluarkan atau digunakan oleh tubuh.

Tapi, berolahraga bukan berarti membuat seseorang yang sedang berdiet bisa makan sesukanya, terlebih makanan berkalori tinggi. Bisa saja makanan yang dikonsumsi itu memiliki kalori yang lebih besar dibandingkan kalori yang terbakar saat berolahraga. Selama menurunkan berat badan, fokus pada sumber makanan berkualitas, seperti sayur, buah, gandum utuh dan daging tanpa lemak.

Tidak mengontrol porsi

Buah, cokelat hitam, dan kacang-kacangan merupakan makanan yang sehat dan bisa dikonsumsi saat sedang menurunkan berat badan. Meski memiliki label sehat, makanan yang dikonsumsi saat berdiet juga harus dibatasi. Kandungan kalorinya perlu diperhitungkan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement