Ahad 22 Jun 2014 10:31 WIB

Nigeria Latih Ratusan Ribu Polisi Demi Amankan Pemilu

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Citra Listya Rini
Peta Nigeria
Foto: Aljazeera
Peta Nigeria

REPUBLIKA.CO.ID, LAGOS -- Nigeria telah melatih sekitar 167 ribu polisi untuk persiapan pemilihan umum yang akan digelar tahun depan. Pejabat berwenang mengatakan pada Sabtu (21/6), pelatihan ini merupakan upaya untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai.

Polisi-polisi ini dilatih dengan cara yang bervariasi sesuai dengan evaluasi pada pemilu sebelumnya. Juru bicara kepolisian nasional Frank Mba mengatakan jumlah polisi yang dilatih baru sebagian.

''Nigeria berharap bisa melatih antara 350 ribu hingga 370 ribu polisi,'' kata Mba kepada AFP.

Nigeria memiliki sejarah pemilihan umum yang cukup berantakan sejak kemerdekaannya pada 1960. Pada 1993, militer di bawah kepemimpinan Jenderal Ibrahim Babangida mengacaukan pemilihan presiden.

Tindakannya kemudian membuat Nigeria berada dalam krisis politik berkepanjangan. Pada 2011 lalu, pemilihan Presiden Nigeria, Goodluck Jonathan juga memicu bentrok sekretarian yang menewaskan ratusan orang.

Mba meyakinkan persiapan yang matang akan menghindarkan Nigeria dari kekacauan pemilu masa lalu. Jonathan hingga saat ini masih menolak mendeklarasikan rencananya maju kembali sebagai kandidat. Namun, rumor yang beredar mengatakan ia akan kembali mencalonkan diri. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement