Kamis 30 Jun 2011 13:23 WIB

Perkosa Putri Kandung, Pria Arab Saudi Diserang Tiga Putranya

Aparat kepolisian Arab Saudi (ilustrasi).
Foto: www.allvoices.com
Aparat kepolisian Arab Saudi (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAZAN, ARAB SAUDI - Inilah salah satu risiko pagar makan tanaman. Seorang lelaki berusia 50-an dilarikan ke rumah Sakit, Rabu (29/6) kemarin, dalam kondisi kritis setelah tiga anak lelakinya menyerangnya dengan brutal di Abu Aresh, propinsi Jazan, Arab Saudi.

Menurut sumber rumah sakit, luka-luka yang diderita si pria juga ada di kepala dan hampir membunuhnya, demikian seperti dilansir Al Riyadh, Rabu.

Rupanya pria tersebut sebelumnya telah ditahan atas dakwaan pelecehan dan kekerasan seksual terhadap putri kandungnya sendiri. Namun, polisi justru membebaskannya dan menunda investigasi.

Hanya saja, ketiga anaknya gusar luar biasa dan menyerang ayah mereka bersama hingga ia tak sadarkan diri. Ketiga anak lelaki itu pula, menurut sumber polisi, yang kemudian membawa ayahnya ke rumah sakit.

sumber : Arabnews
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement