Jumat 30 Sep 2011 15:44 WIB

Dana SEA Games Siap Direalisasikan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan bahwa dana pelaksanaan Pesta Olahraga Negara-negara Asia Tenggara (SEA Games) 2011 siap direalisasikan. Pembelanjaaan tinggal menunggu tindak lanjut pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

"Dana SEA Games sudah turun dan tinggal direalisasikan," kata Menkeu usai meresmikan pelaksanaan Sensus Pajak Nasional di Gedung Jakarta International Event & Convention Center (JITEC), Mangga Dua Square Jakarta, Jumat (30/9).

Pada 15 September 2011, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) untuk mengelola keuangan penyelenggara SEA Games dan Peraturan Presiden (Perpres) yang mengatur pengadaan kebutuhan barang/jasa SEA Games agar pengucuran dana SEA Games bisa dipercepat.

Dengan terbitnya Keppres dan Perpres, Menkeu menjamin dana penyelenggaraan bisa segera cair melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga. Panitia penyelenggara SEA Games, Indonesia SEA Games Organizing Committee (INASOC), diizinkan untuk melakukan penunjukkan langsung terkait pengadaan barang dan jasa alias tanpa perlu tender.

Sebelumnya, INASOC mendesak pemerintah yang tidak kunjung mengucurkan dana tambahan SEA Games. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) masih menahan dana Rp700 miliar karena ada beberapa prosedur yang harus dipenuhi dari Kemenpora untuk pencairan dana tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement