Sabtu 10 Dec 2011 20:39 WIB

Nunun Tiba di KPK dengan Wajah Tertutup

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Nunun Nurbaeti, tersangka kasus dugaan korupsi cek pelawat pada pemilihan Deputi Gubernur Senior BI, yang tertangkap di Bangkok, Thailand, tiba di KPK Sabtu (10/12) malam. Ia tiba dengan iring-iringan empat mobil Panther warna silver.

Sebanyak empat mobil Panther tersebut tiba di halaman KPK sekitar pukul 19.25 WIB. Nunun keluar dari mobil urutan ketiga.

Wajah Nunun tertutup dengan masker berwarna putih, kacamata hitam, dan penutup kepala dua lapis dengan warna luar ungu bermotif putih. Ia terlihat didekap seorang wanita yang menutupi wajahnya dari sorotan kamera wartawan.

Puluhan petugas Gegana juga terlihat mengawal Nunun. Kedua wanita tersebut masuk ke dalam kantor KPK sejak keluar dari mobil hanya dalam beberapa detik saja.

Sekitar 50 petugas kepolisian masih bersiaga di halaman kantor KPK untuk mengawasi suasana. Mereka telah bersiaga sejak pukul lima sore mengamankan situasi di KPK.

Puluhan fotografer dan kameramen terlihat marah-marah karena gagal mendapatkan gambar wajah Nunun. Padahal sudah sejak sejam sebelumnya mereka mengambil posisi untuk mengambil gambar wanita yang saat ini dibawa ke KPK dari Bandara Soekarno-Hatta tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement