Jumat 03 Feb 2012 09:45 WIB

Hutan Bakau Pesisir Riau Rusak Parah

Mangrove rusak
Mangrove rusak

REPUBLIKA.CO.ID, PAKANBARU -- Hutan bakau di wilayah pesisir Riau mengalami kerusakan yang cukup parah. Direktur Kepolisian Perairan Polda Riau, Kombes Pol Lukas Gunawan mengaku prihatin terhadap kondisi hutan bakau di sana. Kondisinya, hutan bakau itu terus mengalami kegundulan.

"Setiap melakukan patroli di perairan, terutama untuk wilayah pesisir Riau yang berbatasan dengan Selat Malaka, terlihat kondisi hutan yang cukup tragis. Kegundulan di mana-mana," kata Lukas di Pekanbaru, Jumat (3/2).

Beberapa wilayah hutan bakau atau mangrove yang mengalami kegundulan cukup parah menurut dia melanda pinggiran pantai sejumlah pulau di Kabupaten Bengkalis, Meranti, dan Kota Dumai. "Informasi di lapangan, kegundulan hutan bakau ini disebabkan maraknya pembalakan dari warga sekitar dengan tidak melakukan penanaman kembali," ujarnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement