Sabtu 04 Feb 2012 05:00 WIB

Cuaca Dingin Landa Eropa, Ratusan Tewas

Kerusakan lapisan ozon di Kutub Selatan seluas 27 juta meter persegi. (ilustrasi)
Foto: www.telegraph.co.uk
Kerusakan lapisan ozon di Kutub Selatan seluas 27 juta meter persegi. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN-- Suhu beku di Eropa telah menyebabkan banyaknya korban tewas di benua tersebut. Menurut sebuah laporan, Sudah kurang lebih 218 orang yang menjadi korban.

"Suhu telah jatuh pada titik terendah yang pernah terjadi di Eropa pada seminggu ini. Sehingga,  menyebabkan lebih banyak kematian," kata sebuah laporan, jumat (3/2).

Sebanyak 101 orang tewas di Ukraina, menurut kementerian darurat negara itu. Suhu beku dan cuaca dingin juga  telah menewaskan sedikitnya 51 orang di Polandia,Rumania, Bulgaria dan Latvia, sementara sisanya meninggal di Serbia, Slowakia, Republik Ceko, Italia, Perancis dan Austria.

Kondisi cuaca buruk juga memotong seluruh desa di bagian timur Eropa. akibatnya, menjebak ribuan orang dan menyebabkan gangguan pasokan listrik, kekacauan lalu lintas dan penutupan sekolah-sekolah di seluruh Eropa.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement