Rabu 02 May 2012 12:28 WIB

Foke Bantu Pembanguan Tiga Bank Darah Baru

Rep: Agung Sasongko/ Red: Hazliansyah
Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo.
Foto: Republika/Aditya Pradana Putra
Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo mengungkap, kebutuhan darah di DKI Jakarta terus meningkat. Jadi, menurutnya, para pahlawan kemanusiaan perlu mendapat apresiasi. Sebabnya, Foke berjanji akan membantu pembuatan tiga bank darah guna mempermudah penyaluran darah kepada yang membutuhkan.

"Kita usahakan. Tiga rumah itu kita komit, jadi gedung baru itu diharapkan dapat menampung," kata Foke, saat menghadiri acara donor darah di Jakarta, Rabu (2/5).

Tak hanya itu, kata Foke, pihaknya juga bakal membuka stand khusus donor darah saat pelaksanaan Jakarta Great Juni mendatang. Harapanya, melalui pembukaan stand tersebut, target kebutuhan darah yang mencapai 400-500 ribu kantong darah pertahun dapat tercapai.

"Saya optimis target itu bakal tercapai. PMI sekarang bukan 10 tahun lalu," kata dia tersenyum.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement