Jumat 04 May 2012 16:22 WIB

Soal Deposito Palsu, Dananya Cair Sejak 2007

Rep: Asep Wijaya/ Red: Dewi Mardiani
Bank Mandiri
Foto: Darmawan/Republika
Bank Mandiri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Upaya pencairan Surat Deposito palsu senilai Rp 610 miliar berhasil digagalkan berdasarkan hasil verifikasi atas nomor rekening yang tercantum di dalamnya. Dari verifikasi tersebut, diperoleh fakta bahwa pengguna nomor rekening itu atas nama YOW telah mencairkan dananya pada 2007.

Legal Group Bank Mandiri, Sulistyono, menjelaskan, siapa saja yang hendak mencairkan surat deposito harus melalui sistem verifikasi. Sistem tersebut, tutur dia, akan memastikan keaslian surat yang berujung pada keputusan akan pencairan dananya.

Dalam kasus surat deposito palsu yang melibatkan seorang warga negara Malaysia itu, Sulistyono menuturkan, secara kasat mata, surat yang dibawa tersangka MRT memang mirip dengan aslinya. Akan tetapi, tutur dia, hal itu tidak dapat mempengaruhi ketelitian sistem verifikasi yang dilakukan Bank Mandiri. "Pasti akan terlihat kepalsuannya oleh tim verifikator," tutur Sulistyono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (4/5).

Sementara itu, Kasubdit Fiskal, Moneter dan Devisa (Fismondev) Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, AKBP Edi Suwandono, menjelaskan, tidak ada keterkaitan antara pemilik rekening asli atas nama YOW dengan empat tersangka. "YOW dan empat tersangka tidak saling berhubungan," ujar Edi

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement