REPUBLIKA.CO.ID, MEKSIKO CITY-- Sebuah keluarga yang dicurigai sebagai bandar narkoba di Meksiko ketahuan mempunyai gudang senjata cukup besar. Keberadaan gudang itu diketahui ketika anak laki-laki mereka yang berusia sembilan tahun membawa sebuah pistol ke sekolah.
Polisi menggrebek rumah mereka yang penuh dengan senjata mematikan tersebut. Mereka mendapat laporan dari teman sekelas anak laki-laki itu yang melihat sebuah pistol berisi peluru dalam tes sekolahnya, kata juru bicara polisi di kota bagian selatan, Hermosillo, pada Jumat (7/9).
Polisi mengepung rumah bocah itu setelah sebelumnya menyita senjata yang dibawanya. Memiriskan, senjata yang dibawa anak tersebut dipenuhi dengan butiran peluru dan dikenal sebagai "pembunuh polisi" yang dirancang untuk menembus rompi anti peluru, tambahnya.
Di rumah itu, polisi menemukan 13.000 amunisi, berbagai macam pistol dan senapan, termasuk AK-47, serta senjata submesin Uzi. Ada juga seragam militer, puluhan radio portabel, dan dua mesin penghitung uang.
Seorang laki-laki bersenjata melihat polisi datang dan berhasil melarikan diri. Seorang perempuan di dalam rumah itu ditangkap. Sedangkan anak tersebut dibawa ke tempat perawatan pekerja sosial, kata juru bicara itu.