REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES--Pemeran film ''Argo'' John Goodman memuji sutradara, pemain sekaligus produser film ''Argo'' Ben Affleck sebagai orang yang pintar.
Goodman juga menilai Affleck merupakan kolaborator yang baik hati. ''Satu hal dia begitu cerdas,'' kata Goodman saat menghadiri promosi film ''Argo'' seperti dikutip dari digitalspy pada Selasa (16/10).
Menurut Goodman, Affleck benar-benar percaya pada tim dan krunya. ''Itu membuat pekerjaan kami sebagai aktor Ben Affleck jadi lebih mudah. Dia aktor yang hebat dan sudah memiliki track record bagus sebagai sutradara,'' lanjutnya.
Goodman mengaku senang bisa bekerja sama dengan Affleck. ''Dia tahu persis apa yang dia inginkan. Tapi dia cukup fleksibel. Sangat indah bisa bekerja dengan dia,'' tambah Goodman.
Di film ini, Ben Affleck berperan sebagai Tony Mendez, agen CIA yang masuk ke Iran di tengah tingginya protes anti-Amerika. Mendez datang untuk menyelamatkan enam diplomat serta melarikan diri dari warga Iran yang mengambil alih Kedutaan Besar Amerika Serikat di Iran. Film itu dibuat dengan latar masa Revolusi Iran 1979.