Ahad 18 Nov 2012 09:47 WIB

Yui Luncurkan Dua Album Terbaik

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: M Irwan Ariefyanto
Yui
Foto: Japansinger.co
Yui

REPUBLIKA.CO.ID,TOKYO -- Akhir tahun ini, Yui kembali memuaskan kerinduan penggemarnya dengan mengeluarkan dua album terbaik, Best of Yui. Penyanyi wanita Jepang yang selalu membawa gitar ini akan meluncurkan Green Garden Pop, dan Orange Garden Pop.

Kedua album terbaik Yui ini akan dirilis bersamaan pada 5 Desember 2012. Di dalamnya terdapat 36 lagu yang terdiri dari 21 single dan 15 lagu populer dari album-album Yui sebelumnya. "Kedua album akan dirilis dalam edisi terbatas dan edisi regular. Edisi terbatas akan mendapat bonus album foto yang berisi foto-foto Yui yang belum pernah dirilis sebelumnya," kata perwakilan Sony Entertainment, dikutip dari Tokyohive, Ahad (18/11).

Yui bukan sosok baru di industri musik Jepang. Ia mengawali karirnya sebagai penyanyi indie pada 2004. Ia tak hanya bernyanyi tapi juga menciptakan lagunya sendiri sejak kelas 3 SMP. Puluhan lagu telah menjadi karyanya.

Pertengahan 2006, sebuah film dorama Jepang berjudul Midnight Sun atau Taiyou no Uta sempat menjadi tontonan favorit pecinta dorama seluruh dunia. Film itu langsung dibintangi oleh Yui. Ceritanya tentang kehidupan seorang gadis yang terkena penyakit pigmen yang membuatnya tak bisa terkena sinar matahari.

Bagi gadis itu, siang adalah malam, dan malam menjadi siang. Sejumlah lagu Yui mengisi soundtrack film tersebut, misalnya Goodbye Days. Hal ini membuat Yui dijuluki sebagai Avril Lavigne dari Jepang.

Album Green Garden Pop terdiri dari 18 lagu, yaitu Hello, How Crazy, Again, Life, Laugh Away, My Generation, Shake My Heart, Rolling Stone, dan Namidairo. Berikutnya I Do It, I Remember You, It's All to Much, Please Stay with Me, Fight, Your Heaven, You, dan Goodbye Days.

Sedangkan album Orange Garden Pop terdiri dari 18 lagu, yaitu CHE.R.RY, Feel My Soul, Gloria, To Mother, Merry Go Round, Tomorrow's Wa, I'll Be, Oh Yeah, dan Rain. Berikutnya Never Say Die, Ecar, Summer Song, Happy Birthday to You You, Understand, Separation, It's My Life, Love and Truth, dan Tokyo.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement