Kamis 10 Jan 2013 13:07 WIB

Menhan AS-Israel Bertemu, Bahas Iran dan Gaza

Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak dan Menteri Pertahanan AS Leon Panetta di Jerusalem, 1 Agustus 2012.
Foto: AP
Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak dan Menteri Pertahanan AS Leon Panetta di Jerusalem, 1 Agustus 2012.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Leon Panetta kembali melakukan pertemuan dengan Menteri Pertahanan Israel, Ehud Barak, Rabu (10/1) waktu setempat.  

Selain untuk mempertegas kerjasama militer, pertemuan keduanya tersebut juga untuk membahas masalah di Timur Tengah terutama soal Iran dan Palestina.

Juru bicara Departemen Pertahanan AS George Little dalam satu pernyataan mengatakan kedua menteri "membicarakan berbagai masalah dan menyampaikan komitmen mereka untuk menjamin kerja sama terkait sejumlah isu penting regional terutama terkait Suriah, Iran dan Gaza." 

"Menteri menghargai Menteri Barak atas usaha-usaha tanpa lelahnya untuk meningkatkan hubungan srategis AS-Israel," kata Little.

Ia menambahkan kedua menteri "menegaskan kembali komitmen kuat AS pada keamaanan Israel dan hubungan pertahanan AS-Israel yang kuat". 

Pertemuan itu adalah yang ke-11 bagi Barak dan Panetta, yang akan segera melepaskan jabatannya. Presiden AS Barack Obama telah menunjuk mantan senator Chick Hagel untuk menggantikan Panetta.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement