REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketinggian pintu air Manggarai, Jakarta Selatan, sampai Selasa pukul 23.00 WIB sudah mencapai 920 centimeter atau masuk dalam Siaga II. Angka tersebut hampir menembus status Siaga I dengan ketinggian 950 centimeter.
Petugas Pos Pemantau Pintu Air Manggarai, Dwi Nur Cahyono di Jakarta, Selasa (15/1) malam, menyatakan, saat ini ketinggian air sudah mencapai 920 centimeter atau Siaga II. "Ketinggian air terus bertambah," katanya.
Karena itu, kata dia, warga yang berada di bantaran Sungai Ciliwung untuk siaga dari luapan air. Dikatakan, meningkatnya ketinggian air di Pintu Air Manggarai tersebut seiring di kawasan Bogor yang terus diguyur hujan. "Sampai pukul 22.00 WIB, ketinggian Pintu Air Katulampa mencapai 120 centimeter," katanya.
Sementara itu, wilayah Jakarta dan sekitarnya sampai pukul 22.00 WIB terus diguyur hujan dengan intensitas ringan namun terus menerus berlangsungnya. Guyuran hujan itu sendiri telah berlangsung sejak Senin (14/1) malam.
Akibatnya banyak genangan air di sejumlah jalan hingga sempat menimbulkan kemacetan panjang. Terlebih lagi sekitar pukul 21.00 WIB, banyak pegawai dalam perjalanan pulang.