Kamis 31 Jan 2013 18:13 WIB

Deutsche Bank Merugi 2,15 Miliar Euro

Rep: Nur Aini/ Red: Nidia Zuraya
Deutsche Bank Islamic Finance.
Foto: gulfbusiness.com
Deutsche Bank Islamic Finance.

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Bank asal Jerman, Deutche Bank merugi hingga 2,15 miliar euro pada kuartal keempat 2012. Biaya restrukturisasi menurunkan pendapatan bank terbesar di Jerman tersebut.

Deutsche Bank menyatakan kerugiannya meningkat hingga 2,167 miliar euro di kuartal empat 2012. Pada periode yang sama 2011, bank tersebut masih menikmati laba sebesar 147 juta euro. Bank Jerman itu juga mencatat rugi sebelum pajak sebesar 2,57 miliar euro pada Oktober-Desember 2012. Pada kuartal pertama 2012, kerugian tercatat hanya 351 juta euro.

Pernyataan dari Deutsche Bank yang dikutip PressTV, mengungkap kerugian tersebut karena perubahan harga saham hingga 1,9 miliar euro dan denda hingga 1 miliar euro. Pada saat yang sama, pendapatan kuartal 4 meningkat 14 persen menjadi 7,9 miliar euro.

Kerugian tersebut juga menyeret penurunan laba bank secara keseluruhan tahun 2012. Laba bersih menurun menjadi 611 juta uro dari 4,132 miliar euro pada 2011. Laba sebelum pajak merosot hingga 1,397 miliar euro pada 2012. Tahun sebelumnya, laba bank mencapao 5,39 miliar euro.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement