REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Artis Julia Perez resmi menjadi penghuni Rumah Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur, sejak Selasa (20/3) siang. Satu hari menjalani tahanan, Julia Perez tetap menjadi seorang yang ceria.
Hal itu terlihat saat ROL menyambangi Jupe di ruang besuk Rumah Tahanan Pondok Bambu, Rabu (20/3) siang. Jupe yang saat itu juga menerima kunjungan rekannya, Cynthiara Alona tetap ceria dan banyak tertawa.
Jupe terlihat santai mengenakan kaus putih dan celana panjang bermotif loreng. Rambutnya pun hanya dijepit dan sebagian lainnya dibiarkan terurai.
Dalam kesempatan itu, Jupe dibawakan makanan dan bantal untuk tidur. Jupe juga mengaku diperlakukan baik oleh petugas rutan.
Sebelumnya, Jupe dijemput di kediamannya di Raffles Hills Cluster Spring Land, Cibubur, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, pada Senin (18/3) pukul 21.45 WIB. Ketika itu, pihak Kejari mendapatkan informasi Jupe berada di rumahnya tersebut.
Saat tiba, tim kejaksaan langsung mengetuk pintu dan mendapati Jupe yang membukakan pintu.
Jupe dijemput untuk menjalankan pidana tiga bulan penjara setelah kasasinya ditolak Mahkamah Agung (MA). Hal ini terkait dengan perkara penganiayaannya kepada Dewi Persik.