Sabtu 30 Mar 2013 20:27 WIB

SBY Janji Ketua Harian Diumumkan dalam Waktu Dekat

Rep: Esthi Maharani / Red: Citra Listya Rini
Presiden RI sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Foto: Antara/Yudhi Mahatma
Presiden RI sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

REPUBLIKA.CO.ID, SANUR -- Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berjanji segera mengumumkan ketua harian dalam waktu dekat. Menurutnya, hal tersebut diperlukan karena ada sejumlah agenda politik yang harus dilakukan sekaligus untuk mengerjakan tugas-tugas harian. 

"Kalau besok sudah siap, akan saya umumkan kepada rakyat. Kalau belum bisa, sesampainya di Jakarta. Yang penting dalam waktu dekat kita sampaikan," kata SBY saat memberikan sambutan sebagai ketua umum terpilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB), Sabtu (30/3). 

Ia menjelaskan pengumuman dan perombakan stuktur organisasi tersebut dilakukan untuk mengisi kekosongan beberapa jabatan dalam partai. Terlebih lag,i SBY dengan tegas menyatakan tetap akan menjalankan roda pemerintahan meskipun ia menjadi ketua umum. 

"Berhubung saya akan tetap konsentrasi, fokus, dan prioritas untuk menjalankan roda pemerintahan dan tugas negara, maka saya tidak akan menjalankan tugas sehari-hari kepartaian," ujar SBY. 

Ayah Edhie Baskoro Yudhoyono ini mengatakan akan mengangkat tokoh untuk ketua harian. Pada hakikatnya, lanjut dia, tugas ketua umum akan dilaksanakan oleh pengurus harian yang dipimpin oleh ketua harian. Hanya hal-hal yang sangat strategis dan diatur UU seperti menyerahkan daftar caleg sementara membutuhkan keterlibatan ketua umum baru ia akan turun gunung. 

Tak hanya ketua harian, SBY juga akan mengangkat ketua harian dewan pembina untuk menjalankan tugas-tugasnya. Selain itu, juga akan diangkat dan ditunjuk untuk menjalankan tugas-tugas majelis tinggi seorang wakil ketua majelis tinggi. 

"Dalam hal ini menugaskan wakil ketua majelis tinggi untuk lebih aktif melakukan tugas majelis tinggi. Akan kita angkat wakil ketua majelis tinggi," kata SBY. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement