REPUBLIKA.CO.ID, BOSTON -- Media lokal Boston Globe melaporkan, penangkapan di Watertown terkait dengan bom maraton Boston.
Berdasarkan pejabat yang berwewenang dalam investigasi tersebut, seorang pria sudah ditangkap sementara seorang lainnya masih dalam pengejaran.
Kekacauan tampak di Cambridge dan Watertown pada Kamis malam dan Jumat dini hari. Kejar-kejaran terjadi hingga ke Watertown usai adanya penembakan hingga tewas seorang opsir polisi dan pembajakan kendaraan.
Polisi dan Biro Investigasi Federal (FBI) belum dapat memastikan apakah dua orang yang ditangkap di kampus MIT merupakan pelaku bom maraton Boston.
Akan tetapi, seorang sumber di FBI mengungkapkan, masih mengawasi penangkapan tersebut. "Terlalu dini untuk berspekulasi kalau terkait dengan bom maraton,"ujarnya.