Rabu 17 Jul 2013 08:30 WIB

Perkenalkan Karakter Lucu: Minions

Red:
Minion
Minion

REPUBLIKA.CO.ID, -- Film Despicable Me 2 yang baru saja dirilis semakin sukses memikat penggemar dengan karakter minion-nya. Butuh bukti mengapa minion sangat disukai? Well ... Sekitar 3000 boneka minion di McDonalds telah habis terjual dalam waktu kurang dari sebulan saja. Hanya dalam minggu pertama, 2000 minion McDonalds telah beralih ke tangan penggemar, bahkan  banyak calon pembeli harus kecewa karena kehabisan stok.

 

 

Di Filipina, boneka minion McDonalds juga sold out, hingga banyak yang menyebut fenomena ini sebagai ‘minion madness’ atau ‘minion fever’. Para penggemar minion yang lucu ini juga berlomba-lomba mengumpulkan merchandise-nya lainnya seperti aneka peralatan tulis, boneka, karpet, dan miniaturnya. Selain itu, tersedia juga boneka minion yang bisa mengoceh dalam multi bahasa. Jika Anda ingin memilikinya, Anda harus merogoh kocek sekitar Rp700 ribu.

 

 

Sejak kemunculan Despicable Me tahun 2010, hype minion mendadak muncul di mana-mana. Menjawab fenomena minion ini, Universal Studio sampai membangun Minion Mayhem di Florida yang sudah dibuka sejak tahun lalu. Minion Mayhem merupakan simulator atraksi para minion yang dibangun menggunakan 3-D HD animasi digital. Saat ini, sebuah Minion Mayhem juga sedang dibangun dan akan dibuka untuk publik tahun 2014 mendatang.

Sebagai imbalan jerih payah para minion yang luar biasa lucu ini, spin off berjudul Minions telah disiapkan dan akan dirilis pada 19 Desember 2014 nanti. Tampaknya Anda harus banyak bersabar menunggu hingga tahun depan. Untuk sekarang, cukup tonton dulu Despicable Me 2 sebelum filmnya turun!

 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement