Jumat 30 Aug 2013 12:16 WIB

Laporkan Nazaruddin, Mendagri Sambangi Ruang Kerja Kapolda Metro Jaya

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Nidia Zuraya
Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi
Foto: Antara/Ismar Patrizki
Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi

REPUBLIKA.CO.ID, SEMANGGI -- Ternyata sebelum menyambangi SPKT Mapolda Metro Jaya, Mendagri Gamawan Fauzi menyempatkan diri bertemu Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Putut Eko Bayuseno. Namun, Gamawan mengaku tidak ada hal penting yang dibicarakan. ''Saya cuma mau beritahu mau ke sini, tidak ada perkataan lain,'' kata dia, Jumat (30/8).

Gamawan mengatakan, tujuannya kemari ialah untuk melaporkan fitnahan terhadap dirinya yang dinyatakan Nazaruddin terkait kasus korupsi pengadaan e-ktp. Menurut dia, laporan ini harus dilakukan untuk menjaga semangat pemberantasan korupsi di Indonesia dari lontaran fitnah yang tidak bertanggung jawab.

Gamawan melanjutkan, dia memerhatikan selama ini banyak sekali fitnah yang dikatakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab dan mirisnya tidak ada yang memroses hukum. ''Yang salah harus salah yang benar atau benar,'' kata dia.

Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SKPT) Mapolda Metro Jaya, Jumat (30/8). Gamawan yang juga mantan Gubernur Sumatra Barat tersebut mendatangi SPKT Mapolda Metro Jaya sekitar pukul 09.44 WIB. Dia menggunakan baju batik berwarna coklat dan celana berwarna coklat dan datang menggunakan mobil sedan hitam bernomor polisi B 1524 RFS.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement