Jumat 27 Dec 2013 11:20 WIB

KPK Periksa Ratu Atut Hari Ini

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Citra Listya Rini
 Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah menggunakan rompi tahanan usai pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (20/12).   (Republika/ Wihdan Hidayat)
Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah menggunakan rompi tahanan usai pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (20/12). (Republika/ Wihdan Hidayat)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memeriksa Gubernur Provinsi Banten Ratu Atut Chosiyah, Jumat (27/12). Atut akan diperiksa sebagai tersangka dalam perkara dugaan suap di Mahkamah Konstitusi (MK) untuk pemenangan pilkada Lebak, Banten.

Pemeriksaan Atut kali ini adalah perdana sejak dirinya ditahan KPK, Jumat (20/12). Gubernur Banten aktif ini menjadi tersangka pada dua kasus. Selain tersangka suap, Atut juga tersangka pada dugaan korupsi pengadaan alat-alat kesehatan di Provinsi Banten.

Atut tiba di gedung KPK sekira pukul 10:15 WIB dengan dua kawalan pengamanan komisi anti rasuah. Atut diantarkan dengan mobil tahanan KPK. Dia dijemput dari rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Pantauan di lapangan, saat tiba di KPK, Atut seperti biasa tampak tenang. Dengan busana terusan batik yang tertutup rompi tahanan KPK dan jilbab hitam, Atut hanya senyum-senyum kepada kerumunan wartawan yang juga menunggu kemunculannya.

Namun, Atut memang enggan bicara. Sejak dirinya menjadi target operasi antikorupsi, gubernur perempuan pertama di Indonesia ini sama sekali tak pernah menanggapi setiap pertanyaan wartawan tentang perkara yang dihadapinya, termasuk pertanyaan dari para wartawan kali ini.

Sambil memikul tas hitam mengkilap dipundak kanannya, perempuan 51 tahun ini lebih memilih langsung menuju lobi KPK ketimbang meladeni rentetan tanya. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement