REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Celebes Research Center (CRC) yang melakukan survei terhadap kinerja anggota legislatif maupun eksekutif, memaparkan hasil jika kinerja mayoritas anggota DPRD Makassar dan Sulawesi Selatan sangat buruk dan tidak mewakili kepentingan rakyat.
"Berdasarkan hasil survei yang kami lakukan, masyarakat sangat tidak puas dengan kinerja anggota DPRD Makassar dan tidak mencerminkan sebagai wakil rakyat," jelas Direktur Eksekutif CRC Herman Heizer di Makassar, Sabtu (28/12).
Herman mengaku, survei yang dilakukannya itu mengambil responden dari masyarakat dengan jumlah responden lebih dari 800 orang untuk memonitor kinerja para pejabat legislatif dan eksekutif. Hasilnya, mayoritas responden menilai kinerja anggota DPRD itu sangat buruk, sedangkan responden yang merasa puas dengan kinerja para wakil rakyat ini hanya mengumpulkan 40 persen saja.
Herman Heizer mengatakan jika kurangnya kepercayaan masyarakat kepada legislator dikarenakan berbagai faktor, bahkan beberapa dari warga menilai legislator saat ini belum layak menjabat sebagai wakil rakyat.
Sementara itu, tidak optimalnya kunjungan kerja anggota DPRD juga terungkap saat reses berlangsung. Sejumlah warga menilai jika reses yang menelan anggaran cukup besar sarat akan kepentingan pribadi atau politik utamanya menjelang pemilihan umum (Pemilu) dan Legislatf 2014.