REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Polisi Manila menyita 200 kilogram obat-obatan terlarang senilai jutaan peso di Paranaque City, wilayah ibu kota Filipina Metro Manila.
Stasiun radio lokal DZMM melaporkan, polisi menyita obat terlarang tersebut dari sebuah kendaraan sport. Penangkapan itu dilakukan setelah polisi menerima informasi tentang peredaran obat-obatan terlarang, yang dikenal sebagai methamphetamine hydrochloride atau sabu.
Roque Merdeguia, juru bicara satuan tugas Operasi-operasi Khusus Anti-Obat Illegal Kepolisian Nasional Filipina, mengatakan obat-obatan terlarang tersebut dikemas dalam beberapa kotak kayu.
Empat tersangka yang naik kendaraan bermotor ditangkap. Namun, mereka membantah mengetahui tentang pengiriman barang haram tersebut. Keempatnya berkelit hanya diminta untuk mengirimkan kotak kayu itu untuk Provinsi Cavite.