Kamis 13 Feb 2014 10:30 WIB

Tim SAR Merauke Cari Warga yang Hilang

Para petani Merauke/ilustrasi
Foto: farmlandgrab.org
Para petani Merauke/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Tim Pencarian dan penyelamatan (search and rescue/SAR) Kabupaten Merauke dilaporkan tengah mencari satu orang warga bernama Dominikus Rembe (60) yang hilang sejak Rabu (12/2) di sekitar dermaga perikanan Kelapa Lima daerah itu.

Staf Humas tim SAR Kabupaten Merauke Darmawan kepada Antara Jayapura, Kamis siang mengatakan pihaknya menerima laporan terkait orang hilang sekitar pukul 09.00 Wita. "Setelah menerima laporan, SAR Merauke menerjunkan 10 personil di lokasi yang dikabarkan hilang," katanya.

Dia mengatakan, pencarian itu sedang berlangsung hingga saat ini dengan menggunakan dua perahu karet milik SAR Merauke. "Masih dalam pencarian. SAR dibantu warga sedang berupaya mencari korban," katanya.

Sebelumnya, pada pekan kemarin hingga pekan ini, tim SAR Merauke juga melakukan pencarian lima nelayan pencari tripang yang kapalnya dibakar tentara Papua Nugini (PNG).

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement