REPUBLIKA.CO.ID, KARANGASEM -- Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Robert Blake, meresmikin Pusat Pendidikan Anak Usia Dini "AnaKardia Kids" di Kabupaten Karangasem, Bali, Kamis.
"Dengan adanya pusat pendidikan anak usia dini ini akan memberikan kesempatan bagi anak untuk mengembangkan bakat dan kemampuannya, mengingat terbatasnya pusat pendidikan di daerah perbukitan ini," ujanrya.
Pusat pendidikan yang terletak di Desa Ban, Kecamatan Kubu itu mempekerjakan 10 guru yang berasal dari sekolah milik Cognita, Stamford American International School di Singapura.
Para guru dari Stamford American International School akan memberikan pelatihan secara sukarela untuk membuat rencana pembelajaran dan akan melatih para guru di pusat pendidikan tersebut dua kali dalam setahun.
Selain itu, dalam pengembangan pembelajaran menggunakan pendekatan belajar sambil bermain dengan materi pendidikan yang telah disumbangkan oleh guru Stamford American International School.