REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Wajah baru akan menghiasi gedung DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Pasalnya, sekitar 70 persen dari 45 anggota dewan yang duduk di kursi 'empuk' Dewan, merupakan wajah baru.
Sekretaris DPRD Kabupaten Purwakarta, Syachrul Koswara, mengatakan para anggota Dewan ini wajib mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) dan workshop fungsi Dewan yang akan digelar sekretariat.
"Kami harus kenalkan tupoksi anggota Dewan ini ke wajah baru. Supaya, kinerja mereka bisa maksimal," ujarnya, Senin (12/5).
Sebelum duduk di gedung parlemen, para anggota Dewan baru wajib mengikuti prosedur pelatihan. Hal tersebut dilakukan supaya mereka tahu tugas dan fungsi menjadi anggota Dewan.
Dari pengalaman yang sudah-sudah, lanjut Syachrul, ternyata secara merata anggota Dewan ini baru betul-betul paham dengan kerjanya pada masa akhir jabatan.
''Makanya, dari awal akan kami genjot melalui bintek dan workshop,'' katanya. ''Tujuannya untuk memberikan pemahaman supaya mereka tahu tugasnya sebagai anggota Dewan.''