Senin 04 Aug 2014 09:54 WIB

'Kami Miliki Kemampuan Tundukkan Israel'

Rep: c64/ Red: Esthi Maharani
Al Qassam
Foto: EPA/Mohammed Saber
Al Qassam

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Brigade Izzudin Al-Qassam, pembela Palestina sayap kiri Hamas, menegaskan Al-Qassam memiliki kemampuan untuk menundukan Zionis Israel, seperti yang dilansir Mi'raj News Agency (MINA) Senin (4/8).

Mereka berkata dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan pada Ahad (3/8) waktu Gaza, Al-Qassam memliki kapasitas dan kemampuan yang memungkinkan untuk memaksa penjajah Zionis Israel tunduk pada tuntutan pejuang Palestina.

"Kami tidak akan membiarkan penjajah Zionis Israel menikmati hidup dengan tenang serta aman. Selama mereka tidak menerima tuntutatn rakyat kami untuk hidup adil, bebas, aman dan bermatabat," ujar Al-Qassam dalam pernyataan tersebut.

Al-Qassam juga mengatakan Israel harus menyadari rakyat Palestina tidak akan menerima apa pun jika kurang dari tuntutan tersebut. Al-Qassam pun akan menyerang pusat pemerintahan Zionis, Tel Aviv dengan rudal M75 dan menyerang pula wilayah Beer Sheba dan Kiryat malakhi dengan 12 roket Grad.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement