Kamis 11 Sep 2014 10:48 WIB

Anjing Liar Serang Ternak Penduduk

Rep: edy setiyoko/ Red: Erdy Nasrul
Salah satu sudut kota Wonogiri.
Foto: id.wikipedia.org
Salah satu sudut kota Wonogiri.

REPUBLIKA.CO.ID, WONOGIRI -- Sekawanan hewan anjing liar turun gunung ke wilayah Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri. Kejadian ini meresahkan masyarakat, karena hewan buas tersebut memangsa ternak kambing maupun unggas milik  warga.

Segerombolan anjing liar tersebut, menyerang hewan ternak kambing milik warga tiga desa di wilayah Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri.

Sebulan terakhir, ada 18 ternak kambing yang diserang anjing liar, 14 ekor mati. Sedang empat ekor lain luka parah. Tiga desa yang diserang kawanan anjing liar itu, diantaranya Desa Jimbar sembilan ekor, Banaran lima ekor, dan Desa Suci empat ekor.

Informasi yang dihimpun dilokasi kejadian menyebutkan,  sekawanan anjing liar tersebut menyerang ternak kambing warga saat malam hari. Ternak kambing yang ada dalam kandang, rata-rata mengalami luka-luka gigitan bagian leher, perut, dan kaki.