Selasa 07 Oct 2014 22:01 WIB

Anoreksia Hilangkan Berat Barat Simone Hingga Berat 30 Kg

Red:
abc news
abc news

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Sebagai lanjutan dari Minggu Kesehatan Mental dari ABC, program #TalkAboutIt bersama Del Irani  berbicara dengan Simone Brick, seorang wanita yang sempat kehilangan berat badan 30 kg. Ini terjadi karena Simone menderita Anorexia, penyakit mental karena takut akan makanan.

Persepsi publik mengenai eating disorders (mereka yang mengalami masalah dengan makanan), sering dilihat sebagai 'orang yang melakukan diet berlebihan.' Namun ini sebenarnya adalah gangguan mental serius dan semakin banyak terjadi di seluruh dunia dalam 30 tahun terakhir.

Diperkirakan sekitar 15 persen wanita Australia  pernah mengalami masalah 'gangguan makanan" ini. Semisal Anorexia Nervosa, Bullimia Nervosa, dan makan berlebihan sementara pria mengalaminya juga, dengan 25 persen warga dunia pernah mengalami masalah dengan gangguan makanan tersebut. Eating disorders ini diperkirakan memakan korban lebih banyak dibandingkan gangguan mental lainnya.

Anorexia Nervosa adalah mereka yang takut dengan makanan, karena beranggapan makanan itu akan  membuat mereka gemuk, sementara Bullimia Nervosa adalah mereka yang mengkonsumsi makanan namun kemudian dikeluarkan lagi dengan paksa.