Ahad 01 Feb 2015 23:48 WIB

Dua Tewas Tertimpa Longsor di Bali

Rep: C05/ Red: Ilham
 Warga bersama anggota TNI dan relawan mencari korban tertimbun tanah longsor di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Karangkobar, Banjarnegara, Jawa Tengah, Sabtu (13/12).(Antara/Anis Efizudin)
Warga bersama anggota TNI dan relawan mencari korban tertimbun tanah longsor di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Karangkobar, Banjarnegara, Jawa Tengah, Sabtu (13/12).(Antara/Anis Efizudin)

REPUBLIKA.CO.ID, ‪BALI-- Tanah longsor terjadi di Jalan Raya Sangyang Ambu, Banjar Dinas Bug Bug Kaler, Desa Bug Bug, Kec Karangasem, Kab. Karangasem, Bali pada Sabtu (31/1) pukul 13.30. Dua orang dilaporkan tewas dalam kejadian tersebut.

Sutopo Purwo Nugroho,  Kepala Pusat Data dan Humas BNPB mengatakan longsor menyebabkan tiang rumah pembuatan batako jebol sehingga rumah hancur. Dua orang tewas akibat tertima tiang rumah dan 2 orang luka-luka. 

Korban tewas adalah Dwi Ulandari (8) dan Ni Wayan Klemun (60). "Keduanya warga Dusun Tanah Barak, Desa Seraya Timur, Kec Karangasem, Kab Karangasem, Bali," kata Sutopo, Ahad (1/2).

Sutopo menjelaskan, BPBD Karangasem bersama TNI, Polri, aparat setempat dan masyarakat langsung menangani longsor yang terjadi. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement