Kamis 23 Apr 2015 01:10 WIB

Komunitas Medan Gelar Peringatan Hari Bumi

Rep: Ahmad Rozali/ Red: Yudha Manggala P Putra
 Sejumlah aktivis lingkungan hidup menggelar aksi peringatan Hari Bumi Internasional (ilustrasi).
Foto: Antara/Yudhi Mahatma
Sejumlah aktivis lingkungan hidup menggelar aksi peringatan Hari Bumi Internasional (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Puluhan komunitas di Medan Sumatra Utara menggelar aksi peringatan Hari Bumi di Lapangan Merdeka, Medan. Acara peringatan Hari Bumi diberi nama "Gelar Festival Hijau".

Dalam acara tersebut, berbagai karya ditampilkan untuk memeriahkan Hari Bumi 2015. Di antara rangkaian acara yang digelar, terdapat pementasan tarian daeran dari Sumatra hingga Papua.

"Acara ini digelar sekaligus untuk memperingati Hari Bumi," ujar koordinator event, Helmi Ramadan, kepada Republika, Rabu (22/4).

Dalam acara ini, Helmi sekaligus mengimbau agar warga Medan lebih sadar terhadap lingkungan. Menurut dia, kesadaran warga terhadap lingkungan merupakan kunci dari terjaganya Bumi dari kerusakan.

Menurut dia, kerusakan yang terjadi di atas muka bumi diakibatkan minimnya kesadaran untuk saling menjaga lingkungan.

Panitia juga membentangkan kain putih sepanjang 1.000 meter yang berisi tanda tangan dan komentar warga mengenai hari bumi. Kain putih yang dibentangkan ini mampu mengelilingi Lapangan Merdeka, sehingga terksan mengikat keseluruhan sisi Lapangan Merdeka.

Sebanyak puluhan panitia dibantu warga membentangkan kain hingga melingkari Lapangan Merdeka. Aksi ini, dilakukan sebagai simbolisasi kesatuan masyarakat untuk menyatukan cita-cita mulia dalam menjaga Bumi.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement