Ahad 31 May 2015 22:45 WIB

Titiek Puspa Bawa Misi Kebudayaan di London

Red: Bilal Ramadhan
Titiek Puspa
Foto: Yogi Ardhi / Republika
Titiek Puspa

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON-- Penyanyi kawakan Titiek Puspa membawa Misi Kebudayaan Indonesia di Kerajaan Inggris dengan tampil dalam acara Hello Indonesia 2015 yang digelar untuk ke dua kalinya di alun alun kota London, Trafalgar Square, London, 7 Juni mendatang.

Managing Director Titiek Puspa Managemen untuk Hello Indonesia Petty Tanjung Sari kepada Antara London, minggu, mengatakan kehadiran Titiek Puspa di Kerajaan Inggris adalah dalam rangka promosi Indonesia yang digagas Usya Soeharjono.

Ia mengatakan penyelenggara Hello Indonesia 2015 yang diadakan di Trafalgar Square , London, mengundang rombongan Misi Kebudayaan Indonesia pimpinan Titiek Puspa, untuk mengisi acara.

"Trafalgar Square merupakan icon dunia, oleh sebab itu momentum ini digunakan secara maksimal oleh Titiek Puspa dalam mengangkat seni budaya Indonesia, di mata dunia," ujar Petty Tanjung Sari.