Selasa 16 Jun 2015 11:45 WIB

Kuasai Pasar Domestik, Citilink Segera Tambah Armada

Rep: Umi N Fadilah/ Red: Erik Purnama Putra
VP Corporate Communications Citilink Benny S. Butarbutar.
Foto: Antara
VP Corporate Communications Citilink Benny S. Butarbutar.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Maskapai Citilink berencana menambah jumlah pesawatnya hingga mencapai 50 unit pada 2017 mendatang. Hal tersebut, sebagai upaya Citilink dalam menguasai pasar domestik.

"Kalau tidak punya kekuatan menguasai pasar domestik kita akan kalah saing,” kata VP Corporate Communications Benny S. Butarbutar saat berada di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Senin (15/6).

Selain itu, ia mengatakan, Citilink terus berupaya membuka beberapa rute penerbangan ke wilayah Indonesia bagian Timur serta internasional. Untuk rute internasional, ujar Benny, rencananyan Citilink akan membuka rute ke Singapura.

Namun, saat ini rencana tersebut masih terkendala pesawat yang akan menempuh rute tersebut. “Secara hitungan kita ingin buka ke Singapura. Tapi dari kota mananya masih belum bisa kita pastikan karena masih menghitung kota mana yang cocok," tutur Benny.

Namun, dia menambahkan, Citilink masih fokus terhadap pasar domestik. Sebab, lanjut Benny, Citilink ingin memanfaatkan dengan mengisi kekosongan sejumlah rute penerbangan.

"Karena beberapa maskapai telah banyak yang tumbang dan kita ingin memanfaatkannya dengan mengisi kekosongan tersebut,” ujar Benny.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement