Ahad 01 Nov 2015 07:08 WIB

PKS Optimistis Menang di Pilkada Sukabumi

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Erik Purnama Putra
Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi memiliki pengurus baru menjelang pelaksanaan pilkada serentak. Keberadaan pengurus baru tersebut diharapkan bisa solid untuk memenangkan pilkada yang akan digelar pada 9 Desember mendatang.

Pemilihan ketua DPD ini dilakukan dalam ajang Musyawarah Daerah (Musda) PKS Kabupaten Sukabumi yang digelar di Hotel Augusta Kecamatan Cicantayan Sukabumi, Sabtu (31/10). Di mana, dalam Musda dihasilkan pengurus baru 2015-2020 yakni Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Yusuf Maulana, Sekretaris M Sodikin, Bendahara Amran Munawar, dan Ketua Bidang Kaderisasi Abdul Aziz.

Sementara Ketua Dewan Syariah Daerah (DSD) PKS Sukabumi yakni Dayat S Hidayat dan Sekretaris DSD Mudarisman. "Musda ini sebagai ajang suksesi di tingkat kota dan kabupaten," ujar Ketua DPP PKS Bidang Wilayah Dakwah Banten, DKI, dan Jawa Barat, Tate Qomarudin kepada wartawan di lokasi Musda PKS Sukabumi.

Menurut dia, DPP PKS berharap pengurus baru bisa melanjutkan kesuksesan yang dicapai oleh pengurus lama. Misalnya dalam memenangkan pilkada Sukabumi pada 2005 dan 2010 lalu. "Kita berharap pengurus baru bisa memenangkan pilkada 2015 pada 9 Desember nanti," ujar Tate.

PKS pada pilkada nanti berkoalisi dengan Partai Hanura mengusung pasangan calon bupati Totong Suparman-MA Murthado Tafrihan.Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi yang baru Yusuf Maulana mengatakan, partainya terus berjuang agar pasangan calon bupati yang diusungnya bisa memenangkan pilkada. "Kita optimistis bisa menang dalam pilkada," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement