REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Ruas Tol Jakarta Cikampek menuju arah Bandung dan Cikampek mengalami macet parah. Ini karena menumpuknya kendaraan yang ingin merayakan libur Natal dan Tahun Baru.
Humas Jasamarga Tol Jakarta Cikampek, Iwan Abrianto mengatakan, kemacetan terjadi karena banyak kendaraan yang menumput di Rest Area atau lokasi peristirahatan. Pihak Jasa Marga pun terpaksa menutup Rest Area di jalan ton tersebut.
"Kepadatan imbas menumpuknya kendaraan di sejumlah rest area yang ada di dalam tol Jakarta Cikampek," kata Humas Jasamarga Tol Jakarta Cikampek, Iwan abrianto (24/12).
Iwan menuturkan, Rest Area yang ditutup berada di KM 19 dan KM 33 yang sudah dipenuhi kendaraan. Selain itu, dilakukan buka tutup pada satu Rest Area yang ada di ruas Tol Jakarta Cikampek. Sebab, saat ini juga hampir dipenuhi oleh kendaraan yang hendak beristirahat di lokasi.
"Ada satu rest Area di KM 19 yang juga sudah sangat penuh, dan saat ini kami lakukan buka tutup dilokasi," kata Iwan.
Baca juga, Antrean Menuju Kawasan Puncak Mencapai 14 Kilometer.
Menurut Iwan, libur panjang akhir tahun yang membuat ruas Tol Jakarta Cikampek sangat padat sudah terlihat sejak kemarin. Pihaknya mencatat ada 107.359 kendaraan yang melintas menuju Cikampek di ruas Jalan Tol tersebut.
"Jumlah itu dicatat pada hari kemarin sesuai jam operasional dari pukul 06.00 WIB kemarin, hingga 06.00 WIB hari ini," jelas Iwan.