Kamis 04 Feb 2016 16:40 WIB

Harga Daging Ayam di Bogor Perlahan Stabil

Rep: C32/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pedagang daging ayam menunggu pembeli di Pasar Senen, Jakarta, Senen (18/8).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Pedagang daging ayam menunggu pembeli di Pasar Senen, Jakarta, Senen (18/8).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – Pedagang daging ayam di pasar tradisional Bogor kini sudah tak mengeluhkan harga daging ayam yang melonjak. Sejumlah pedagang daging ayam mengaku harga daging ayam kini perlahan stabil.

“Sekarang sih harga daging ayam sudah mulai stabil ya menurun kok, minggu lalu kan sempat jadi Rp 40 ribu per kg,” tutur pedagang daging ayam Lutfi (45) di Pasar Anyar Bogor kepada Republika, Kamis (4/2).

Lutfi mengungkapkan sekarang ini harga daging ayam sudah turun hingga Rp 36 ribu per kilogram. Sementara seminggu yang lalu, Lutfi mengaku sangat mengeluhkan harga daging ayam yang mencapai Rp 38 ribu per kilogram sampai Rp 40 ribu per kilogram.

“Mungkin waktu itu naik sekali karena banyak yang beralih ke ayam semenjak harga daging mahal sekali, stoknya kan jadi menipis tapi yang beli banyak,” tutur Lutfi.

Ia berharap selanjutnya harga daging ayam terus menurun hingga mencapai harga normal kisaran di bawah Rp 35 ribu per kilogram. Begitupun menurun pedagang ayam di Pasar Bogor Ani Aminah (30) yang mengakui juga harga daging ayam kembali turun di kisaran Rp 36 ribu per kilogram hingga Rp 37 ribu per kilogram.

Diketahui, semenjak harga daging sapi melonjak naik di kisaran Rp 130 ribu per kilogram sampai Rp 140 ribu per kilogram membuat harga daging ayam ikut naik. Harga Rp 40 ribu per kilogram menjadi harga tertinggi daging ayam di Bogor pada Januari 2016.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement