Jumat 19 Feb 2016 06:55 WIB

Manajer Saipul Jamil tidak Kenal DS

Rep: C21/ Red: Yudha Manggala P Putra
Saipul Jamil
Foto: dok.Republika
Saipul Jamil

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Samsul Hidayatullah, manajer sekaligus kakak Saipul Jamil mengaku tidak pernah mengenal DS, remaja 17 tahun yang melaporkan adiknya atas dugaan pelecehan seksual, Kamis (18/2).  

"Saya tidak kenal...," kata Samsul singkat saat ditemui Republika.co.id di rumah Saipul Jamil di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (19/2) dini hari.

Samsul mengatakan sepengetahuan dia sehari-hari Saipul biasanya tinggal di rumah dengan dua asisten. Salah satunya masih sepupu, dan satu lagi adalah pembantu.

Ia tidak menampik terkadang beberapa orang kerap menginap di rumah mantan suami Dewi Persik itu. Hanya saja, orang-orang yang menginap biasanya adalah mereka yang baru saja membantu Saipul dengan pekerjaannya. (Baca: Saipul Jamil Diduga Sering Ajak Remaja Pijat di Rumah)

Terkait dengan proses hukum yang tengah dijalani Saipul, Samsul dan pihaknya bakal melakukan sejumlah upaya. Salah satunya adalah rencana menambah jumlah pengacara. "Besok berencana akan menambah pengacara," kata dia. "Doain saja."

Diberitakan sebelumnya, Polsek Kelapa Gading telah menetapkan Saipul Jamil (35 tahun) sebagai tersangka dugaan pelecehan seksual terhadap pelajar laki-laki berinisial DS (17). Meski begitu, pria yang akrab dipanggil bang Ipul ini belum ditahan. (Baca: Saipul Jamil Resmi Jadi Tersangka Dugaan Pelecehan Seksual).

"Jadi benar sudah ditetapkan sebagai tersangka, tapi penahanan nanti, ini masih di-BAP. Setelah habis BAP kita lakukan gelar perkara, lalu kita tentukan apakah ditahan atau tidak," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Daniel Bolly Tifaona saat dihubungi di Jakarta kemarin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement