Ahad 13 Mar 2016 23:52 WIB

Wagub NTB Jadi Duta Gerakan Ayo ke Masjid

Red: M Akbar
Umat Islam melaksanakan ibadah salat Khusuf atau salat gerhana di Masjid Istiqlal, Jakarta, Rabu (9/3).
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Umat Islam melaksanakan ibadah salat Khusuf atau salat gerhana di Masjid Istiqlal, Jakarta, Rabu (9/3).

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Wakil Gubernur Nusa Tengga Barat H Muhammad Amin dinobatkan sebagai Duta Gerakan ayo ke Masjid oleh Ketua Jaringan Pemuda Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) Wilayah NTB TGH L Pattimura Farhan.

Penobatan Wakil Gubernur NTB sebagai Duta Gerakan ayo ke Masjid dilakukan, saat Deklarasi JPRMI di Mataram, Ahad (13/3). Penobatan tersebut ditandai dengan pengalungan sorban oleh Ketua JPRMI NTB, yang disaksikan Ketua JPRMI Pusat, Ayatullah dan Ketua JPRMI Regional V Wilayah Sulawesi dan Indonesia Timur, Suhaedi.

Wakil Gubernur NTB Muhammad Amin menyatakan Gerakan Ayo ke Masjid merupakan gerakan mulia yang harus digalakkan ke seluruh lapisan masyarakat. Hal ini untuk mendukung program pemerintah dan identitas masyarakat NTB, khususnya Pulau Lombok yang terkenal dengan Pulau Seribu Masjid.

"Peranan pemuda dan remaja masjid tidak boleh jauh dari nilai ke Islaman, kultur dan budaya yang kita miliki," katanya.