Kamis 09 Jun 2016 16:32 WIB

Polisi Bekuk Anggota Geng Motor Brigez yang Lakukan Penganiayaan

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Angga Indrawan
Razia Geng Motor (ilustrasi)
Foto: Antara
Razia Geng Motor (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menangkap seorang pria yang merupakan anggota geng motor Brigez bernama Cecep alias Ende (22). Ende diduga melakukan penganiayaan kepada anggota geng motor XTC bernama Andre Sespenco (16).

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, pelaku ditangkap setelah sebelumnya melakukan penganiayaan kepada Andre pada Ahad (5/6). Penganiayaan trrsebut dilakukan secara berkelompok dengan tiga rekan anggota Brigez lainnya sekitar pukul 16.30 WIB.

"Awalnya para pelaku menggunakan sepeda motor lewat di Gang H Lukman RT 05, RW 01, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Buah Batu, Kota Bandung, kemudian melihat korban yang sedang nongkrong. Lalu, pelaku turun dari motor, membacok," kata Yusri kepada wartawan.

Korban Andre dibacok dengan menggunakan golok hingga jatuh. Tak cukup sampai di situ, Ende dan pelaku lainnya kemudian menyeret korban dan membuangnya ke Kali Cidurian. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka sobek pada bagian tangan sebelah kiri dan tangan kanan luka sobek, serta jari telunjuk hampir putus dan jari-jari yang sobek. 

"Ditambah luka sobek di kaki kanan atas mata kaki, serta luka sobek dan lecet-lecet pada bagian punggung," ujarnya.

Ia menyebut, pelaku ditangkap saat melewati pos keamanan di Kompleks Sanggar Kencana Utama Kelurahan Jatisari Kecamatan Buah Batu. Di pos pengamanan, ada seorang pria yang sedang duduk bernama Farhan.

Farhan hanya melihat ke arah Ende. Namun, Ende tak terima, kemudian terjadilah perdebatan sinis antara keduanya. "Oleh pelaku didatangi dan berbicara, 'Naon maneh melong,' lalu dijawab oleh orang yang sedang duduk tersebut, 'Naon ari maneh,'" ujarnya.

Ia melanjutkan, kemudian pelaku langsung memukul orang tersebut di bagian muka. Kejadian tersebut diketahui masyarakat sehingga pelaku langsung diamankan oleh masyarakat dan ditangkap oleh Polsek Buah Batu.

Hingga saat ini, polisi baru berhasil menangkap Ende. Sementara, tiga kawan lainnya masih dalam pengejaran bernama Sansan, Aji alias Endut, dan Angga alias Eno. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement