REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- Telkomsel mendorong kalangan mahasiswa di Provinsi Sulawesi Utara untuk menciptakan aplikasi khusus di sektor maritim dan pertanian.
"Tahun ini kami akan fokus mendorong mahasiswa atau anak muda agar mampu menciptakan aplikasi sektor maritim dan pertanian karena dampaknya ke masyarakat cukup besar," kata Corporate Reputation Management Telkomsel Steve Saerang usai acara kompetisi The NextDev 2016 di Manado, Selasa.
Dia mengatakan, Telkomsel akan mendorong sektor pertanian, maritim, dan mengembangkan teknologi masyarakat pesisir. Ia mengajak teman-teman di Fakultas Kelautan dan Perikanan yang memiliki ilmu tapi tidak tersalur, sehingga dengan adanya kegiatan The NextDev 2016 agar masyarakat akan lebih paham.
"Sehingga, aplikasi di sektor maritim maupun pertanian memberikan dampak sosial yang positif bagi masyarakat," jelasnya.
Ia menjelaskan khususnya di Sulut sektor pertanian masih memberikan sumbangan cukup besar pada pertumbuhan ekonomi. Sehingga, katanya, untuk mendorong semakin bertumbuh lewat aplikasi yang nantinya akan diciptakan oleh mahasiswa di Sulut.
Dalam kompetisi The NextDev 2016, terdapat sembilan sub tema yang memiliki fokus tersendiri sebagai dasar pengembangan solusi.
Kesembilan sub tema yang bisa dipilih oleh peserta adalah agrikultur, kemaritiman, usaha kecil dan menengah (UKM), pemerintahan, energi, pariwisata, kesehatan, pendidikan, dan transportasi.
Selain menciptakan karya yang akan bermanfaat bagi orang banyak, tiga tim terbaik juga akan mendapatkan berbagai hadiah menarik yang disebut dengan 6M, yakni Market Access (akses pasar), Marketing (publisitas), Mentoring (pelatihan dan pendampingan), Management Trip (study visit ke pelaku industri telekomunikasi di luar negeri), Money (uang tunai), dan Monetizing (peluang besar untuk memperoleh pendapatan melalui kolaborasi dengan stakeholder terkait).
Peserta dapat mendaftar secara individu atau tim (maksimal tiga orang). Pendaftaran peserta dan informasi lebih lanjut mengenai The NextDev 2016 bisa didapatkan dengan di www.thenextdev.id.