Selasa 20 Sep 2016 06:48 WIB

Lionel Richie tidak Suka Hubungan Anaknya dengan Bieber?

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Lionel Richie
Foto: EPA
Lionel Richie

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Lionel Richie dikabarkan bukan sosok yang senang dengan hubungan antara Sofia Richie dan Justin Bieber. Kekasih anaknya sekarang dinilai bisa memberikan pengaruh buruk yang di luar kendali.

Menurut laporan Celeb Dirty Laundry, penyanyi lawas ini sangat khawatir pada putrinya akan bergerak ke arah yang lebih negatif. Penyanyi lagu "What Do You Mean?" menjadi penyebab anaknya memperlihatkan perilaku buruk.

Tapi bukannya menjelaskan perilaku buruk Sofia yang ditunjukkan di depan keluarga. Lionel memilih menyelesaikan masalah dengan memaparkan fakta, Justin telah beberapa kali tertangkap dengan wanita lain dalam beberapa bulan terakhir, termasuk model Sahara Ray dan Bronte Blampied, dikutip dari Aceshowbiz, Selasa (20/9).

Meskipun Bieber membela Sofia, bahkan menonaktifkan akun Instagram-nya untuk dia. Penyanyi lagu "Hello" di tahun 1983 ini tidak ingin melihat putrinya diperlakukan dengan cara yang buruk seperti yang terjadi pada musim panas lalu.

Lionel dikabarkan sangat marah atas peristiwa tersebut. Hal tersebut berimbas pada rasa takut Justin untuk bertemu dengan ayah kekasihnya itu.

Namun, Gossip Cop telah memeriksa dengan sumber yang dekat dengan Lionel dan telah diberi tahu jika cerita ketidaksetujuan tersebut 100 persen tidak benar. Justin pun dikabarkan menghabiskan banyak waktu bergaul dengan Bronte Blampied di London baru-baru ini karena dia juga teman dari Sofia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement