Kamis 22 Sep 2016 07:59 WIB

Tertawa Terbahak Lewat Film Keluarga Storks

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Film animasi Storks
Foto: ist
Film animasi Storks

REPUBLIKA.CO.ID, Storks, film terbaru yang akan hadir di bioskop mulai Jumat (23/9) besok ternyata berhasil mengocok perut para penonton. Di dalam bioskop, suara penuh tawa terdengar saat adegan lucu atau perkataan lucu dari tokoh utama Junior (yang suaranya diisi oleh Andy Samberg) atau pemain lainnya.

Film Storks yang bergenre komedi ini sangat menghibur. banyak adegan dan tindakan lucu dari para pemainnya. Gambar animasinya pun bagus penuh warna. Ini membuat anak-anak juga bisa mengenal warna.

Kisah persahabatan antara Junior dan Tulip pun sangat baik. Mengajarkan betapa pentingnya persabahatan dibandingkan kekuasaan. Juga mengenai kasih sayang keduanya terhadap bayi yang akan diantarkannya pada keluarga yang menantinya. Mereka sangat menyayangi bayi itu dan memperlakukannya selayaknya seorang bayi.

Hal lain yang menarik adalah serigala yang menjadi musuh mereka dalam film ini ditampilkan mampu membuat formasi menjadi bentuk pesawat, kapal, dan lainnya. Ide yang tak pernah terpikirkan siapapun.

Sayangnya, film ini mengambil ide yang cukup aneh. Dimana di situ ditampilkan sebuah mesin pembuat bayi yang bisa menciptakan bayi yang berusia sekitar tujuh atau delapan bulan yang sudah bisa duduk dan makan MPASI. Hal ini tentu akan membuat anak-anak salah tafsir. Mereka akan berfikir bahwa bayi itu dihasilkan dari sebuah mesin bukan dari kedua orang tuanya. Bukan kah hal ini akan membuat anak-anak bingung. Mereka jadi memahami bahwa manusia diciptakan dari sebuah mesin, bukan dari Sang Maha Pencipta.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement